Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Harga Bangun Rumah 4 Juta / M2 ? Begini yang sebenarnya | sudutsipil

Banyak orang-orang diluaran sana bahkan orang yang tidak mengerti tentang namanya konstruksi bangunan apalagi menyangkut dengan ketepatan biaya dalam pembangunan sebuah rumah langsung menakar dan menjustifikasi sebuah nilai biaya bangun, tanpa data tanpa riset dan tanpa perhitungan kenapa bisa demikian ?

Itulah yang dinamakan ilmu kira-kira atau ilmu cocokologi. Artinya langsung menerka tanpa perlu tahu dan analisis tentang sebuah perhitungan teknis bangunan. Namun mirisnya banyak orang-orang langsung percaya dan ikut serta dalam penaksiran tanpa dasar tersebut.

Hal yang paling mudah dimengerti adalah kenapa ilmu cocokologi itu menjamur dan merakyat ? karena hal itu yang menjdi andalan adalah kecepatan dalam menjawab.

Contoh :

Berapa biaya bangun rumah untuk 10 x 15 m terima jadi ? oooo itu per m2 nya 4 jutaan,

Nah sekarang kondisi jika ternyata 4 jutaan itu malah tidak mencukupi atau lebih bagaimana ? ya itu terserah. hehieheh

Sebenarnya itu semua hanya konteks dalam berbicara di warungkopi atau hanya obrolan sepihak dengan tanpa literasi bahkan  perhitungan teknis resmi. Sehingga seyogyanya yang benar dan tepat bukanlah demikian. Seperti halnya video yang saya buat dibawah ini :


Untuk menghitung biaya bangun rumah bukanlah perkara mudah, apalagi menghitung dengan ketetapan terhadap aktualisasinya. Butuh pendidikan dan ilmu pengetahuan serta kompetensi bidang yang mumpuni agar segenap perhitungan yang telah dituangkan tersebut dalam dipertanggung jawabkan.

JIka hanya menghitung dengan keadaan norma takar atau taksiran hanya menginput nilai atau nominal biaya saja maka tentu hasil dari perhitungan yang seperti itu tidak akan bisa tepat dengan pelaksanaan dan bahkan tidak bisa dipertanggung jawabkan.

Belajar dari proyek ke proyek dan manajemen sebuah konstruksi maka perhitungan teknis demikian lebih dipercaya dan memang diberikan kepada yang kompeten dibidangnya maka saat perencanaan biaya bangunan proyek pemerintah ada yang namanya Engineer Estimate (EE) Apa itu ?

EE adalah perhitungan rencana anggaran biaya (RAB) yang dihitung oleh seorang Engineer dari lulusan Teknik Sipil Atau yang berkecimpung di bidangnya. Untuk menghitung EE atau RAB ini butuh analisis data awal dan data faktual yang akan berlaku pada bangunan yang akan dibangun itu.

Jadi kalau ada orang bertanya berapa harga bangunan rumah yang akan saya bangun dan langsung dijawab oo segini juta, segitu juta tanpa bertanya data eksisting sedikitpun maka bisa dipastikan jawaban orang tersebut hanya omong kosong alias bulshit.

Karena untuk menentukan sebuah biaya bangunan konstruksi hal yang paling utama data yang harus didapatkan adalah dimana lokasi rencana bangun ? bagaimana akses ke lokasi tersebut ? apakah jalan besar ? Gang ? atau bahkan lorong kecil ?

Kenapa demikian ? karena itu sangat berpengaruh terhadap akses mobilitas untuk penyediaan dan pemasukan material nantinya. Nah jika material tidak bisa dibawah oleh minimal Dump Truck maka tentu biaya mobilisasi material akan membengkak.

Belum lagi dengan faktor-faktor yang lain dimana lokasi kerja yang hari libur tidak boleh para pekerja untuk bekerja dan lainnya.

Nah nanti kita bahas lanjutannya ya warga, Follow sudutsipil untuk informasi lainnya.

Mau konsul Desain Bangun Rumah ? DM aja instagram sudutsipil atau langsung WA 085261818142.

Post a Comment for "Harga Bangun Rumah 4 Juta / M2 ? Begini yang sebenarnya | sudutsipil"