Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Sambung Besi Tiang Lantai 2 Yang Tepat Dan Cepat Seperti ini

Berikut ini adalah beberapa pertanyaan yang sering masuk ke DM nya instagram sudutsipil dimana banyak dominan pertanyaan tentang bagaimana sih yang benar tentang penyambungan besi untuk tiang lantai dua ? apakah harus di las ?

Nah dalam artikel ini sudutsipil sengaja membuat tutorial hingga video model penyambungan yang tepat dan cepat serta biaya yang murah tidak perlu harus angkut-angkut alat las dan bayar listrik lebih.

Yaitu caranya sangat lumrah dan tentu juga sesuai dengan panduan dan aturan teknis dimana penyambungan lewatan pembesian tulangan Beton Tiang bisa dilakukan dengan pengikatan menggunakan kawat bendrat.

Namun demikian kita juga harus konsen terhadap faktor penyesuaiannya agar pekerjaan yang dilakukan bisa dibuat sesuai dengan metode yang benar, misal untuk ukuran overlap atau panjang lewatan sambungan itu minimal memakai rumus 40 x diameter besi yang digunakan.

Misal menggunakan besi 12 polos maka rumusnya :

40 x 12 = 480 = 48 cm

Jadi sambungan panjang lewatannya adalah 40 cm. Berikut dibawah ini adalah contoh sambungan tiang yang benar sesuai dengan panduan teknis yang berlaku.


Kamu mau bangun rumah ? Butuh Konsul Desain Bangun Dan Kontraktornya ? Kamu bisa DM instagram sudutsipil atau Langsung wa 085261818142

Semoga Bermanfaat, salam sudutsipil.


Post a Comment for "Cara Sambung Besi Tiang Lantai 2 Yang Tepat Dan Cepat Seperti ini"